SiSKA - Sistem Informasi Layanan Konseling Akademik

SYARAT-SYARAT DAN KETENTUAN-KETENTUAN

Dengan mengunduh, memasang, atau menggunakan aplikasi Layanan Konseling dan Disabilitas ("Aplikasi"), Anda ("Pengguna") dengan ini menyatakan bahwa Anda telah membaca, memahami, mengetahui, dan menyetujui syarat dan ketentuan penggunaan ini ("Syarat dan Ketentuan") serta kebijakan privasi yang terlampir ("Kebijakan Privasi"). Syarat dan Ketentuan ini bersama dengan Kebijakan Privasi menjadi perjanjian yang sah antara Anda dan Universitas Jember ("Kami") terkait penggunaan Aplikasi.

Perubahan Syarat dan Ketentuan

Kami berhak untuk memperbarui, mengubah, atau mengganti Syarat dan Ketentuan ini sewaktu-waktu. Setiap perubahan akan diberitahukan kepada Anda melalui Aplikasi, dan penggunaan Aplikasi setelah perubahan tersebut dianggap sebagai persetujuan Anda terhadap Syarat dan Ketentuan yang baru. Jika Anda tidak menyetujui perubahan tersebut, Anda dapat menghapus akun Anda atau menghentikan penggunaan Aplikasi.

Ketentuan Umum

  1. Koneksi Internet. Anda memerlukan koneksi internet yang stabil untuk menggunakan Aplikasi. Semua biaya terkait penggunaan jaringan internet adalah tanggung jawab Anda sepenuhnya.
  2. Fungsi Aplikasi. Aplikasi ini menyediakan layanan informasi dan konsultasi terkait Pusat Layanan Konseling dan Disabilitas, yang mencakup :
  • Layanan Informasi: Menyediakan informasi terkait kegiatan Pusat Layanan Konseling dan Disabilitas.
  • Layanan Janji Pertemuan: Memungkinkan Anda untuk membuat janji dengan tim layanan konseling serta melakukan perubahan atau pembatalan janji tersebut.
  • Layanan Self-Assessment: Memberikan kesempatan untuk melakukan penilaian mandiri terkait kondisi psikologis Anda.
  • Layanan Artikel dan Tips Kesehatan: Akses ke artikel dan informasi kesehatan yang diperbarui secara berkala.
  • Layanan Lainnya: Layanan tambahan yang sedang kami kembangkan.

Kami berhak untuk mengubah, menambah, atau menghapus fitur atau layanan yang tersedia dalam Aplikasi kapan saja, dan penggunaan berkelanjutan Aplikasi setelah pembaruan dianggap sebagai persetujuan terhadap perubahan tersebut.

Penggunaan Data Pribadi

 

Dengan menggunakan Aplikasi, Anda menyetujui bahwa data pribadi yang Anda berikan kepada Kami, termasuk riwayat kesehatan Anda, dapat disimpan dan digunakan sesuai dengan Kebijakan Privasi yang terlampir. Kami menjaga kerahasiaan data pribadi Anda sesuai dengan hukum yang berlaku dan Kebijakan Privasi.

Kami berhak untuk menangguhkan atau menghentikan akses Anda ke Aplikasi jika kami mencurigai adanya pelanggaran terhadap Syarat dan Ketentuan ini atau peraturan yang berlaku.

Ketentuan Penggunaan Aplikasi

  1. Kepemilikan Akun. Anda menyatakan bahwa Anda memiliki kapasitas hukum untuk menyetujui dan mematuhi Syarat dan Ketentuan ini. Anda bertanggung jawab penuh atas keamanan akun dan kata sandi Anda. Anda tidak boleh membagikan akun Anda kepada pihak lain atau menyalahgunakan akun tersebut
  2. Penggunaan Aplikasi yang Dilarang. Anda tidak diperbolehkan menggunakan Aplikasi untuk : a. Menyebarkan virus atau materi yang dapat merusak Aplikasi atau pengguna lain. b. Melakukan tindakan ilegal, termasuk pencurian, penipuan, atau kegiatan yang merugikan orang lain. c. Mengakses atau mengumpulkan data pribadi pengguna lain tanpa izin.
  3. Hak Kekayaan Intelektual. Semua konten dalam Aplikasi, termasuk teks, gambar, video, dan informasi lainnya, dilindungi oleh hak kekayaan intelektual. Anda tidak diperbolehkan untuk menggunakan, mengubah, atau menyebarluaskan konten tersebut tanpa izin tertulis dari pemilik hak cipta

Pembatasan Tanggung Jawab

Kami tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul akibat penggunaan Aplikasi, baik yang bersifat langsung maupun tidak langsung, termasuk namun tidak terbatas pada kerugian materiil atau immateriil. Anda menyetujui untuk menggunakan Aplikasi dengan risiko Anda sendiri.

Kebijakan Privasi

Kebijakan Privasi ini menjelaskan bagaimana Kami mengumpulkan, menggunakan, dan melindungi data pribadi Anda saat menggunakan Aplikasi. Dengan menggunakan Aplikasi, Anda setuju dengan Kebijakan Privasi ini.

  1. Pengumpulan Data Pribadi. Kami mengumpulkan data pribadi yang Anda berikan saat mendaftar di Aplikasi, termasuk nama lengkap, alamat email, nomor telepon, dan informasi lain yang relevan untuk penggunaan Aplikasi.
  2. Akses Kamera dan Penyimpanan. Aplikasi memerlukan izin untuk mengakses kamera perangkat Anda untuk mengambil foto profil atau dokumen lain yang diperlukan dalam layanan Telekonsultasi. Aplikasi juga memerlukan akses ke penyimpanan perangkat Anda untuk mengolah dan menyimpan data gambar, foto, dan dokumen yang Anda unggah.
  3. Perubahan pada Kebijakan Privasi. Kami dapat mengubah Kebijakan Privasi ini dari waktu ke waktu. Perubahan tersebut akan diberitahukan melalui Aplikasi, dan penggunaan berkelanjutan Aplikasi setelah perubahan tersebut dianggap sebagai persetujuan Anda terhadap kebijakan yang diperbarui

Registrasi dan Akun Pengguna

Untuk menggunakan Aplikasi, Anda harus mendaftar dan membuat akun. Informasi yang diperlukan termasuk nama, alamat email, dan nomor telepon. Setelah registrasi, Anda akan menerima kata sandi yang harus dijaga kerahasiaannya. Anda tidak diperkenankan untuk membagikan akun atau kata sandi Anda kepada pihak lain.